Kata Pembuka

SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA
DISINI ANDA BISA MENDAPATKAN INFORMASI SEPUTAR SEPAK BOLA LUAR MAUPUN DALAM NEGRI

Cari Blog Ini

Rabu, 30 Mei 2012

Lippi pimpin Guangzhou ke perempat final Liga Campions Asia

Singapura (ANTARA News) - Pelatih yang membawa Italia menjuarai Piala Dunia, Marcello Lippi, memimpin klub China yang baru ditanganinya, Guangzhou Evergrande, ke perempat final Liga Champions AFC dengan kemenangan tipis 1-0 atas FC Tokyo pada Rabu. Penyerang asal Brazil, Cleo, mencetak gol menentukan pada babak pertama, di depan penuhnya penonton yang memadati Stadion Tianhe milik Guangzhou, lapor AFP. Di sisi lain, penyerang FC Tokyo asal Brazil, Lucas, gagal memaksimalkan sundulannya pada menit-menit akhir, saat juara Piala Kaisar tersebut nyaris memaksakan perpanjangan waktu. Kemenangan tersebut, yang diraih Lippi pada pertandingan ketiganya sebagai pelatih Guangzhou, membawa klub China ambisius tersebut ke babak delapan besar Liga Champions AFC, dan selangkah lebih dekat untuk memenangi gelar kontinental. Gelandang asal Argentina, Dario Conca, memainkan peran bintang dengan menampilkan beberapa umpan indah, namun justru Cleo yang menjadi pahlawan dengan gerakan memutarnya yang menentukan kemenangan Guangzhou. Pemain Brazil lain di Guangzhou, Muriqui, memainkan `umpan maut` melewati barisan pertahanan yang diteruskan tendangan setengah voli Cho Won-Hae di depan gawang, namun gagal berbuah gol. Lippi, menjadi akuisisi pelatih terbesar China ketika ia menggantikan pelatih asal Korea Selatan, Lee Jang-Soo, di Guangzhou, yang juga memecahkan rekor transfer China saat merekrut Conca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar